Thursday, September 22, 2011

Kota Langsa Sudah Siap Laksanakan Pembuatan KTP Elektronik

Langsa - Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Langsa, Umar,SH mengatakan Kota Langsa telah siap melaksanakan pembuatan Kartu Tanda Penduduk [KTP] Elektronik. “Kita sudah siap melaksanakan pembuatan KTP elektronik, pendataan penduduk sudah selesai dan data-datanya sudah dikirim ke jakarta,”Ucap Umar,SH.
Perangkat untuk membuat KTP elektronik sudah siap terpasang di semua kecamatan dalam kota langsa, saat ini hanya tinggal menunggu jaringan, jika sudah online bisa langsung start.
Sejumlah kesalahan identitas seperti tanggal, bulan dan tahun lahir dan juga mungkin ada yang salah huruf pada nama warga sudah diperbaiki, sesuai pengaduan warga yang besangkutan.
Begitu juga dengan masalah rendahnya kapasitas daya listrik di kantor kecamatan sudah teratasi. Pihak PLN sudah melakukan penambahan daya listrik sesuai kebutuhan untuk pengoperasian peralatan yang dipakai untuk pembuatan KTP elektronik.
Meskipun demikian, Umar,SH mengatakan bagi warga yang KTP-nya sudah habis masaberlaku atau KTP- nya sudah “mati” diharapkan dapat memperpanjang seperti biasa, jangan menunggu KTP elektronik. Karena KTP elektronik tersebut pelaksanaan dan hasilnya memerlukan waktu yang bisa mencapai tiga bulan. 
“Sementara menuggu hasil KTP elektronik dari jakarta, warga masih memakai KTP biasa,” ungkap Umar,SH. Dari 497 kabupaten /kota di Indonesia, 197 kabupaten/kota menyatakan siap melaksnakan pembuatan KTP elektronik [ e-KTP] termasuk propinsi NAD. Seluruh kabupaten/kota di NAD menyatakan siap melaksanakan pembuatan e-KTP.
Sementara bagi kabupaten/kota yang belum siap tahun ini akan menyusul tahap ke dua yaitu tahun 2012.

The Atjeh Traffic


 
Design by Fadel Aziz Pase | Bloggerized by Fadel Partner - Do'a Sepasang Bidadari | Salam Kanan Salam Kemenangan